Sabtu, 28 Desember 2024

PEMBAHASAN SOAL FISIKA SMA (POSI - 2)

Selamat datang di blog saya,

Pada kesempatan kali ini saya coba berbagi pengalaman belajar dan mengajar. Soal yang dibahas kali ini dikutip dari soal Olimpiade Fisika tingkat SMA/MA yang diselenggarakan POSI bekerja sama dengan Pemko Medan. Semoga pengalaman ini memiliki makna buat kita semua.


Soal : 11

Sebuah mobil mula – mula diam, kemudian mobil itu dihidupkan dan mobil bergerak dengan percepatan tetap 2 m/s2. Setelah mobil bergerak selama 10 s mesinnya dimatikan. Ketika inilah mobil mengalami perlambatan tetap dan mobil berhenti setelah 10 s. Jarak yang masih ditempuh oleh mobil sejak mesin dimatikan sampai berhenti adalah … meter.

A.   210                         D. 100

B.   200                         E. 20

C.   195

 

Pembahasan :

 






Tinjau posisi A – B :

ó v1 = v0 + a1.tAB

ó v1 = 0 + 2(10)

ó v1 = 20 m/s

 

Tinjau posisi B – C :

ó v2 = v1 + a2.tBC

ó 0 = 20 + a2.(10)

ó a2 = - 2 m/s2

 

Jarak B – C :

ó v22 = v12 + 2.a2.sBC

ó 02 = 202 + 2.(– 2).sBC

ó sBC = 400 : 4

ó sBC = 100 meter

 

Kunci : D 

 

Soal : 12

Sebuah pistol mainan bekerja dengan menggunakan pegas dan melontarkan pelurunya. Jika pistol yang sudah dalam keadaan terkokang, yaitu dengan cara menekan gas sejauh x. Diarahkan dengan membuat sudut elevasi θ terhadap horizontal, peluru yang terlepas dapat mencapai ketinggian h. Jika massa peluru adalah m dan percepatan gravitasi g, maka konstanta pegas adalah …







Pembahasan :

 

Ketinggian maksimum, hm = h :







Untuk menentukan nilai konstanta pegas k, kita menggunakan EK peluru terlontar sama dengan EP pegas (EK = EP).







Substitusikan persamaan (1) ke dalam persamaan (2), sehingga kita akan memperoleh hasil sebagai berikut.


 

 




Kunci : B

 

Soal : 13

Sebuah benda meluncur pada permukaan datar dengan kecepatan v = 4 m/s. Kemudian benda naik ke bidang miring dengan kemiringan 30o. Bila tidak ada gesekan antara benda dan bidang luncur, maka panjang lintasan benda pada bidang miring adalah … cm.

A.   40                           D. 120

B.   60                           E. 160

C.   80

 

Pembahasan :



  


Dari keterangan soal dapat kita asumsikan v2 = v1 = 4 m/s.

Kemudian dengan gaya mesin (F) mobil dapat mendaki bidang miring. Akan tetapi di dalam soal juga gaya F mesin tidak disebutkan, itu berarti gaya yang bekerja fg dan wy. Dan di dalam soal disebutkan gaya gesek fg diabaikan (fg = 0). Jadi gaya yang bekerja hanya wy = w.sin 30o.

 

Saat mobil sampai titik puncak v3 = 0.

Mobil terus bergerak ke atas hingga puncak bidang miring, dan gaya gesek fg = 0.











Panjang lintasan yang ditempuh hingga sampai puncak, s :








Kunci : E

 

Soal : 14

Perhatikan gambar berikut,








Sebuah balok bermassa 2 kg mula – mula diam dilepaskan dari puncak bidang lengkung yang berbentuk seperempat lingkaran dengan jari – jari R, kemudian balok meluncur pada bidang datar dan berhenti di B yang berjarak 3 meter dari titik awal bidang datar A. Jika bidang lengkung tersebut licin, sedangkan gaya gesek antara balok dan bidang datar sebesar 8 N. Maka R sama dengan … meter.

A.   0,2                          D. 1,5

B.   0,5                          E. 1,6

C.   1,2

 

Pembahasan :

 

Perhatikan gambar penyelesaian di bawah ini.








Dari titik C – A :

 

ó EMC = EMA

ó EKC + EPC = EKA + EPA

ó 0 + mghC = ½ mvA2 + 0

ó        mgR = ½ mvA2

ó          vA2 = 2gR …. (1)

 

Titik A – B :

ó vB2 = vA2 + 2ax

ó  02 = 2gR + 2a(3) … (2)

 

Gaya yang bekerja pada benda sepanjang liantasan A ke B hanya gaya gesek fg = – 8N.

 

ó fg = m.a

ó – 8 = 2a

ó    a = – 4 m.s – 2  

 

Kita substitusikan nilai a ke dalam persamaan (2),

ó   0 = 2gR + 6a

ó   0 = 2(10)R + 6(– 4)

ó 24 = 20R

ó   R = 1,2 m

 

Kunci : C

 

Soal : 15

Sebuah benda bermassa m diluncurkan dari dasar sebuah bidang miring dengan kecepatan awal v, sebagaimana yang ditunjukkan oleh gambar di bawah ini.








Jika koefisien gesek kinetik μk, percepatan gravitasi g, maka kecepatan minimum agar benda tersebut dapat mencapai puncak bidang miring adalah …






Pembahasan :

 

Langkah awal, lengkapi gambar agar mudah menganalisis dengan mudah.



Misalkan panjang lintasan bidang miring yang ditempuh = s.








Menggunakan hukum kekekalan energi, EM :

 




 

Sampai di titik E, energi kinetik EKE = 0.



 












Kunci : E

 

Soal : 16

Mobil A memiliki massa 0,75 kali massa mobil B dan laju 0,25 kali laju mobil B. Kedua mobil ini diperlambat oleh gaya konstan yang sama, yakni sebesar F sampai keduanya berhenti. Jika jarak yang diperlukan oleh mobil A sejauh 3 m untuk berhenti, maka jarak bagi mobil B untuk berhenti adalah … m.

A.  64                           D. 8

B.  32                           E. 4

C.  16

 

Pembahasan :

 

ó mA = ¾ mB

ó vA = ¼ vB

ó fgA = fgB = F

ó sA = 3 meter

 

Langkah awal, kita tinjau mobil A :






Gaya yang memperlambat kedua mobil, fgA = fgB = F.







Kita substitusikan persamaan (2) ke dalam persamaan (1).








Tinjau mobil B :

 






Substitusikan persamaan (5) ke dalam persamaan (4)







Kemudian kita buat perbandingan persamaan (3) terhadap persamaan (6).


  











Kunci : A

 

Soal : 17

Peluru dengan massa 20 gr ditembakkan miring ke atas membentuk 37o terhadap arah mendatar dengan kecepatan awal 50 m/s. Energi kinetik peluru 1 detik setelah ditembakkan adalah … Joule.

A.   10                           D. 25

B.   15                           E. 30

C.   20

 

Pembahasan :










Tinjau peluru saat di titik A :

 

ó v0x = v0 cos 37o = 50 (0,8) = 40 m/s

ó v0y = v0 sin 37o = 50 (0,6) = 30 m/s

 

Setelah t = 1 detik, peluru berada di titik B :

ó v0x = vx = 40 m/s

ó vy = v0y – gt

ó vy = 30 – 10(1)

ó vy = 20 m/s

 

Maka energi kinetik di titik B dapat dihitung setelah kita hitung kecepatan di titik B.







Dan energi kinetik (EK) :


 






Kunci : C

 

Soal : 18

Jika kecepatan rata – rata sebuah benda sama dengan nol, maka …

A.   Benda bergerak dengan kecepatan tetap

B.   Jarak yang ditempuhnya sama dengan nol

C.   Benda bergerak bolak – balik

D.  Perpindahan benda itu sama dengan nol

E.   Kelajuan rata – rata benda sama dengan nol

 

Pembahasan : -

 

Kunci : B

 

Soal : 19

Seorang supir mengenderai sebuah mobil yang bergerak dengan kecepatan tetap 25 m/s. Ketika sopir melihat seorang anak yang tiba – tiba menyeberang jalan, diperlukan waktu 0,01 sekon bagi supir untuk bereaksi dan mengerem. Akibatnya, mobil melambat dengan percepatan tetap 5,0 m/s2 dan berhenti. Jarak total yang ditempuh mobil tersebut sejak sopir melihat anak menyeberang hingga mobil berhenti adalah …

A.   37,00 meter             D. 48,00 meter

B.   11,00 meter             E. 65,25 meter

C.   38,25 meter

 

Pembahasan :







Tinjau A – B :

ó sAB = vA.tAB

ó sAB = 25.(0,01)

ó sAB = 0,25

 

Tinjau B – C

ó vC2 = vB2 + 2asBC

ó 02 = 252 + 2(-5)sBC

ó 625 = 10sBC

ó sBC = 62,5 m

 

Maka jarak total yang ditempuh mobil, sTot :

ó sTot = sAB + sBC

ó sTot = 0,25 + 62,5

ó sTot = 62,75 m

 

Kunci : tidak ada kunci

 

Soal : 20

Gerakan sebuah mobil digunakan oleh grafik kecepatan – waktu berikut ini.




Percepatan ketika mobil bergerak semakin cepat adalah … m/s2.

A.   0,50                        D. 2,00

B.   1,00                        E. 3,00

C.   1,50

 

Pembahasan :

 

Perhatikan grafik kemudian pastikan jenis gerakkan mobil.










Kunci : D

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan Berkomentar dengan Bijak sesuai dengan semangat kemajuan yang membangun Blog ini dan Jangan keluar dari topik