SERI 55 LISTRIK STATIS KELAS IX SMP/MTs

Pilihan Berganda

Soal : 1

Perhatikan gambar berikut ini,
gambar soal nomor 1
Bagian atom yang ditunjukkan oleh A, B, dan C secara berurutan adalah …
a. Proton, neutron, dan elektron
b. Elektron, proton, dan neutron
c. Elektron, neutron, dan proton
d. Neutron, proton, dan elektron


Soal : 2

Susunan atom terdiri atas …
a. Inti atom yang didalamnya terdapat elektron dan neutron serta 
    proton yang mengelilingi inti.
b. Inti atom yang didalamnya terdapat proton dan neutron serta 
    elektron yang mengelilingi inti.
c. Inti atom yang didalamnya terdapat elektron dan proton serta 
    neutron yang mengelilingi inti.
d. Inti atom, proton, dan elektron.

Soal : 3
Bagian atom yang bermuatan listrik negatip disebut …
a. Elektron
b. Inti
c. Neutron
d. Proton

Soal : 4
Benda yang dapat mengalami pengurangan dan penambahan elektron disebut adalah …
a. Benda neutron
b. Benda netral
c. Benda bermuatan listrik positip
d. Benda bermuatan listrik negatip

Soal : 5
Suatu benda dikatakan bermuatan listrik positip ketika …
a. Benda itu memiliki kelebihan elektron
b. Benda itu memiliki kekurangan elektron
c. Inti atomnya bermuatan positip
d. Elektron – elektron atomnya bermuatan positip.

Soal : 6
Sebuah atom netral harus mengandung jumlah yang sama dari …
a. Proton dan neutron
b. Proton dan elektron
c. Elektron dan neutron
d. Proton, neutron, dan elektron

Soal : 7
Suatu benda akan mempertahankan muatan elektrostatis negatip konstan jika benda ….
a. Mempertahankan beberapa kelebihan elektron.
b. Mempertahankan beberapa kelebihan proton
c. Secara terus – menerus menerima lebih banyak elektron daripada
    elektron yang hilang.
d. Secara terus – menerus menerima lebih banyak proton daripada
    proton yang hilang.

Soal : 8
Ketika sebatang karet dan bulu saling digosokkan, bulu menjadi bermuatan positipkarena perpindahan….
a. Proton ke karet
b. Proton ke bulu
c. Elektron ke karet
d. Elektron ke bulu

Soal : 9
Jika sebagian elektron batang kaca berpindah ke kain sutera, setelah penggosokkan, batang kaca menjadi bermuatan positip karena …
a. Memperoleh beberapa proton
b. Memperoleh beberapa elektron
c. Kehilangan beberapa elektron
d. Kehilangan beberapa proton

Soal : 10
Jika mistar plastik digosok dengan wol, muatan listrik yang terjadi pada plastik dan wol adalah …
a. Plastik bermuatan negatip, wol bermuatan positip
b. Plastik bermuatan negatip, wol bermuatan negatip
c. Plastik bermuatan positip, wol bermuatan negatip
d. Plastik bermuatan positip, wol bermuatan positip

Soal : 11
Interaksi antaramuatan listrik yang akan tolak – menolak terjadi pada …
a. Penggaris plastik yang digosok dengan kain wol terhadap ebonit 
    yang digosok dengan kain wol.
b. Penggaris plastik yang digosok dengan kain wol terhadap kaca 
    yang digosok dengan kain sutera.
c. Ebonit yang digosok dengan kain wol terhadap benda lain yang
    bermuatan positip.
d. Ebonit yang digosok dengan kain wol terhadap kaca yang digosok
    dengan kain sutera.

Soal : 12
Perhatikan pernyataan – pernyataan berikut.
(1) Muatan listrik yang sejenis tolak – menolak.
(2) Benda bermuatan positip jika jumlah elektron lebih banyak dari 
     pada jumlah proton.
(3) Muatan listrik yang tidak sejenis tarik – menarik.
(4) Benda bermuatan negatip jika jumlah elektron lebih banyak dari 
    pada jumlah proton.
Pernyataan yang benar ditunjukkan oleh nomor …
a. (1), (2), dan (3)
b. (1), (2), dan (4)
c. (1), (3), dan (4)
d. (2), (3), dan (4)

Soal : 13
Benda bermuatan listrik negatip jika dihubungkan dengan Bumi akan netral, karena …
a. Elektron dari benda mengalir ke bumi.
b. Elektron dari bumi mengalir ke benda.
c. Muatan positip dari benda mengalir ke bumi.
d. Muatan positip dari bumi mengalir ke benda.

Soal : 14
Sebuah batang plastik menolak sebuah balon yang digantung pada seutas benang nilon ketika …
a. Batang dan balon membawa muatan – muatan berbeda jenis.
b. Batang dan balon membawa muatan – muatan sejenis.
c. Batang bermuatan listrik, tetapi balon tidak.
d. Balon bermuatan listrik, tetapi batang tidak.

Soal : 15
Dua bola sangat ringan bermuatan P dan Q digantung pada ujung benang – benang nilon. Ketika sebuah batang bermuatan negatip di letakkan diantara keduanya, P ditolak dan Q ditarik seperti gambar berikut.

gambar soal nomor 15

Muatan asal pada P dan Q adalah …
gambar opsi soal nomor 15

Lembar Jawaban Kerja Siswa 
Lembar kerja siswa



 

 

 

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan Berkomentar dengan Bijak sesuai dengan semangat kemajuan yang membangun Blog ini dan Jangan keluar dari topik