MATEMATIKA
Pilihan Berganda
1.
Dari 100 mahasiswa, diketahui 40 orang mengikuti
kuliah bahasa Inggris, 60 orang mengikuti kuliah Sosiologi, dan 20 orang
mengikuti kedua mata kuliah tersebut. Dipanggil seorang mahasiswa secara acak
dari 100 mahasiswa tersebut. Peluang yang terpanggil adalah mahasiswa yang
tidak mengikuti kedua mata kuliah tersebut adalah …
A. 0,1 D. 0,4
B. 0,2 E. 0,5
C. 0,3
2.
Sebuah kartu diambil secara acak dari satu set kartu
bridge. Peluang bahwa yang terambil adalah kartu merah atau kartu King adalah …
A. 1/26 D. 15/26
B. 1/21 E. 8/13
C. 7/13
3.
Dua dadu dilempar 1 kali bersama – sama. Peluang muncul
jumlah mata kedua dadu sama dengan 5 atau 8 adalah …
A. 1/18 D. 4/18
B. 3/18 E. 9/36
C. 7/36
4.
Sebuah kartu diambil secara acak dari 1 set kartu
bridge. Peluang yang terambil kartu As atau hati adalah …
A. 4/13 D. 19/52
B. 17/52 E. 5/13
C. 9/26
5.
Dari 1 set kartu bridge diambil 1 kartu secara acak. Peluang
terambil kartu K atau kartu As adalah …
A. 4/13 D. 5/26
B. 7/26 E. 2/13
C. 3/13
6.
Sebuah kartu diambil secara acak dari satu set kartu bridge.
Peluang bahwa yang terambil adalah kartu merah atau kartu bernomor 10 adalah …
A. 9/13 D. 6/13
B. 8/13 E. 5/13
C. 7/13
7.
Sebuah kotak berisi 5 bola hijau dan 4 bola putih. Diambil
dua bola sekaligus dari dalam kotak tersebut. Peluang bahwa yang terambil itu
bola hijau dan bola putih adalah …
A. 1/9 D. 4/9
B. 2/9 E. 5/9
C. 3/9
8.
Dari dalam kantong yang berisi 4 kelereng merah dan 6
kelereng biru, diambil 2 kelereng sekaligus secara acak. Peluang terambil
kelereng merah dan kelereng biru adalah …
A. 1/3 D. 8/15
B. 2/5 E. 3/5
C. 7/15
9.
Dalam sebuah kotak terdapat 3 bola merah, 4 bola
putih, dan 5 bola biru. Jika diambil 3 bola sekaligus, maka peluang yang
terambil itu dua bola merah dan satu bola biru adalah …
A. 1/22 D. 5/44
B. 3/44 E. 3/22
C. 1/11
10.
Jika tiga buah buku diambil secara acak dari 1 rak buku
yang berisi 5 buku matematika, 3 buku fisika, dan 2 buku kimia, maka peluang yang
terambil 2 buku matematika dan 1 buku fisika adalah …
A. ¾ D. 1/6
B. ½ E. 1/8
C. ¼
0 comments:
Posting Komentar
Silahkan Berkomentar dengan Bijak sesuai dengan semangat kemajuan yang membangun Blog ini dan Jangan keluar dari topik